Bagaimana Cara Memulai Pola Makan Sehat?

ARTIKEL KESEHATAN : Untuk mendapatkan tubuh yang sehat atau berat badan yang normal yang perlu dilakukan adalah memilih makanan yang tepat.



Mengkonsumsi makanan enak merupakan kenikmatan tersendiri dalam hidup. Makanan juga menjadi inti dari sebuah pesta atau acara. Pemilihan makanan dapat membawa dampak baik atau buruk bagi tubuh. Apakah menyehatkan tubuh atau menimbulkan penyakit seperti jantung dan diabetes?
Makanan sehari-hari yang masuk kedalam tubuh dapat mempengaruhi kesehatan dan resiko penyakit tertentu. Mengubah kebiasaan sehari-hari dengan mengkonsumsi makanan yang lebih sehat dapat memberikan dampak yang baik bagi tubuh. Perubahan yang dilakukan sebaiknya perlahan dan sedikit demi sedikit agar tetap bisa konstan menjalani pola makan sehat. Perubahan pola makan dapat membantu menurunkan berat badan dan tetap menjaga berat badan agar tetap normal.
Bagaimana cara mengubah kebiasaan makan?
Dibutuhkan beberapa perubahan untuk mengubah kebiasaan makan. Memulai dengan perubahan kecil lebih mudah dilakukan dan dapat memberikan kesehatan yang lebih baik. Berikut beberapa perubahan yang dapat dilakukan :
  • Memperbanyak konsumsi sayuran
    Sayuran memiliki banyak kandungan serat dan vitamin yang bagus untuk tubuh. Direkomendasikan untuk mengganti makanan yang mengandung tinggi kalori dengan sayuran.
  • Mengganti camilan dengan makanan yang mengandung protein
    Mengganti camilan diantara jadwal makan dengan menggunakan makanan yang mengandung tinggi protein seperti telur rebus, yogurt, ayam rebus tanpa kulit, dan mengurangi makanan mengandung tinggi karbohidrat.
  • Memilih produk susu rendah lemak
    Memastikan prouk susu yang dipilih tidak mengandung tinggi kalori dan lemak.
  • Menentukan porsi makan
    Mengkonsumsi makanan ketika tubuh mengalami rasa lapar dapat menimbulkan keinginan untuk mendapatkan porsi lebih besar. Seseorang juga kemungkinan menginginkan porsi besar jika disajikan dalam wadah yag besar.
  • Memperbanyak sayuran pada pagi hari
    Sayuran memiliki kandungan kalori yang rendah dan serat yang berada pada sayuran menyebabkan rasa kenyang lebih lama.
  • Hindari melihat foto-foto makanan pada blog atau media sosial
    Foto-foto makan dapat mempengaruhi tubuh untuk menghasilkan hormon yangmenyebabkan rasa lapar
  • Membuat jadwal menu
    Menjadwalkan menu makanan setiap hari dan menu camilan dapat menghindarkan dari keinginan untuk mengkonsumsi camilan.
  • Memotong sayuran dengan ukuran kecil untuk camilan
    Memotong sayuran dengan ukuran yang pas untuk camilan dapat bermanfaat untuk membatasi diri mengambil camilan seperti biskuit. Jika takut sayuran menjadi rusak karena sudah dipotong maka dapat memilih sayuran-sayuran yang berukuran kecil.
  • Mengkonsumsi air putih lebih banyak daripada minuman manis dan bersoda.
  • Jangan menunda jadwal makan karena akan menyebabkan makan dalam jumlah yang besar jika perut terlalu lapar.

Perubahan kebiasaan bukan hanya pada pemilihan makanan, namun juga pada proses pengolahan makanan. Memilih proses makan dengan dikukus, direbus, atau di oven dapat menghasilkan makanan yang lebih menyehatkan.
Tubuh yang sehat berasal dari pola makan yang sehat.
Axact

ARTIKEL KESEHATAN

Bismillah...Blog ini merangkum beberapa artikel kesehatan yang ada di dunia maya sehingga menjadi sebuah blog kesehatan terpercaya. Kami mengucapkan terima kasih kepada narasumber artikel kesehatan, semoga artikel yang telah di baca banyak orang membawa manfaat dan penulis artikel pertama mendapatkan pahala dari Alloh.

Post A Comment:

0 comments: