7 Bakteri Baik untuk Kesehatan Anda : Meski sebagian besar masyarakat mengenal bakteri adalah parasit yang dapat menyebabkan berbagai macam penyakit, namun ternyata ada pula beberapa jenis bakteri baik yang dapat memberikan manfaat kesehatan bagi manusia. Probiotik adalah sebutan bagi bakteri yang baik bagi kesehatan manusia tersebut.

Probiotik adalah bakteri baik penghasil asam laktat yang ditemukan juga dalam saluran pencernaan manusia. Bakteri baik ini berhubungan dengan kesehatan manusia. Bahkan, ada beberapa bakteri baik yang digunakan untuk mengatasi penyakit diare, iritasi usus, penyakit kulit serta banyak penyakit lainnya.

Beberapa bakteri yang baik untuk kesehatan adalah:


Lactobaccilus acidophilus
adalah salah satu bakteri baik yang pada keadaan normal ada dalam saluran pencernaan manusia. Bakteri ini mempunyai banyak manfaat, seperti membantu menurunkan kolesterol jahat, mencegah dan mengatasi diare, dan mengatasi bakteri pada vagina yang dapat menyebabkan keputihan.

Bakteri baik tipe ini biasanya ada pada minuman susu fermentasi (seperti yoghurt), tempe dan keju.

Lactobacillus rhamnosus

Lactobacillus rhamnosus bermanfaat untuk mengatasi diare, menjaga kesehatan saluran pencernaan serta menjaga kesehatan organ hati. Bakteri baik ini bisa ditemukan pada produk olahan susu dan yoghurt.

Bacillus coagulans

Hampir sama dengan jenis bakteri lainnya, Bacillus coagulans ini berguna untuk kesehatan saluran pencernaan. Meskipun demikian, bakteri ini jarang digunakan atau ditambahkan dalam suplemen probiotik karena harganya yang cukup mahal, dibandingkan dengan bakteri baik jenis lainnya.

Bifidobacterium animalis

terkenal karena kemampuannya untuk memperbaiki gerak usus. Bakteri ini sering digunakan untuk orang dengan sindrom iritasi usus besar atau konstipasi kronis. Ada satu subspesies B. animalis yang digunakan oleh produsen yoghurt dan beredar di pasaran dengan nama yang dipatenkan dengan "Bifidus regularis."

Selain  jenis bakteri yang disebutkan sebelumnya, ada 3 jenis bakteri baik lain yang ternyata dapat bermanfaat bagi kesehatan manusia. Bakteri baik tersebut adalah Eschericia coli,  Lactococcus lactis dan Lactobacillus reuteri.

Escherichia coli

jarang dianggap sebagai spesies bakteri baik. Padahal, sebuah studi yang dilakukan di Jepang dan diterbitkan pada tahun 2005 oleh jurnal "Inflammatory Bowel Disease" menemukan bahwa strain E. coli benar-benar dapat mencegah dan mengobati kolitis ulserativa atau peradangan pada usus besar.

Lactococcus lactis

Lactococcus lactis adalah salah satu bakteri baik yang ada dalam keju, mentega dan yoghurt. Bakteri inilah yang membuat yoghurt memiliki rasa yang khas. Bakteri ini dapat membantu memperbaiki mukosa usus pada inflammatory bowel disease atau peradangan usus.

Lactobacillus reuteri

Sebuah studi yang dilakukan oleh Sinkiewics, dkk, pada tahun 2008 menemukan bahwa Lactobacillus reuteri secara alami ditemukan dalam ASI di berbagai negara di seluruh dunia.

ASI adalah sumber gizi utama anak pada 6 bulan pertama dan bakteri inilah yang dapat mencegah sembelit atau diare yang sering terjadi pada anak. Bakteri ini juga mempunyai efek meningkatkan daya tahan tubuh anak.

Demikianlah beberapa jenis bakteri baik yang berguna bagi kesehatan manusia. Jadi, kini Anda tak perlu takut lagi mengonsumsi makanan hasil fermentasi yang mengandung bakteri sekalipun. Yuk, berteman dengan bakteri baik!

[NP/ RVS]

Sumber Google
Axact

ARTIKEL KESEHATAN

Bismillah...Blog ini merangkum beberapa artikel kesehatan yang ada di dunia maya sehingga menjadi sebuah blog kesehatan terpercaya. Kami mengucapkan terima kasih kepada narasumber artikel kesehatan, semoga artikel yang telah di baca banyak orang membawa manfaat dan penulis artikel pertama mendapatkan pahala dari Alloh.

Post A Comment:

0 comments: