Ini Dia 5 Manfaat Orgasme bagi Kesehatan : Setiap pasangan suami istri pasti ingin selalu mencapai orgasme saat melakukan hubungan seksual. Karena selain memberikan kepuasan bagi kedua belah pihak, orgasme juga dapat mendatangkan sederet manfaat sehat.

Apa saja manfaat orgasme bagi kesehatan? Berikut ini lima di antaranya:

1. Melawan insomnia


Anda sering merasa sulit tidur? Tenang, orgasme dapat menjadi solusinya. Penelitian yang di lakukan di Amerika mendapatkan hasil bahwa 32% wanita lebih mudah tertidur setelah mengalami orgasme.

2. Menghilangkan rasa nyeri


Orgasme merupakan obat alami yang paling ampuh untuk mengatasi nyeri. Ini karena saat orgasme, tubuh melepaskan hormon oksitosin dan edorfin. Kedua hormon tersebut berperan dalam meringankan rasa nyeri yang Anda rasakan.

Sebuah penelitian menyebutkan, orgasme diketahui mampu meningkatkan ambang batas nyeri seseorang.

3. Mengobati stres


Orgasme melepaskan endorfin, yang juga dikenal sebagai hormon bahagia. Tak heran, seseorang yang bahagia di ranjang tidak akan mengalami stres semasa hidupnya.

4. Obat awet muda


Orgasme ternyata memicu pelepasan human growth hormone. Hormon ini bermanfaat untuk membuat wajah tampak lebih muda dari usia yang sesungguhnya.

5. Menjaga kesehatan jantung


Penelitian membuktikan bahwa mereka yang sering orgasme cenderung memiliki tekanan darah yang lebih rendah, sehingga kesehatan jantung juga lebih terjaga.

Untuk mendapatkan manfaat di atas tidaklah mudah, terutama pada wanita. Ini karena tidak setiap wanita yang melakukan hubungan seksual akan selalu berakhir pada orgasme.

Oleh karena itu, agar kedua belah pihak sama-sama merasakan manfaat sehat orgasme, diskusikan hal ini lebih lanjut dengan pasangan Anda. Jika dirasa perlu, jangan ragu untuk berkonsultasi ke dokter bersama pasangan Anda.

[NB/ RVS]

Axact

ARTIKEL KESEHATAN

Bismillah...Blog ini merangkum beberapa artikel kesehatan yang ada di dunia maya sehingga menjadi sebuah blog kesehatan terpercaya. Kami mengucapkan terima kasih kepada narasumber artikel kesehatan, semoga artikel yang telah di baca banyak orang membawa manfaat dan penulis artikel pertama mendapatkan pahala dari Alloh.

Post A Comment:

0 comments: