Bagaimana Cara Merawat Kulit?

ARTIKEL KESEHATAN : Menggunakan tabir surya dengan spf minimal 15 dapat membantu merawat kulit. tabir surya dapat dioleskan secara menyeluruh dan diulangi setiap dua jam atau lebih sering jika berada diruang terbuka dalam waktu lama dan berkeringat.




Kulit merupakan bagian tubuh yang terlihat oleh mata sehingga banyak orang terutama wanita sangat memperhatikan kondisi kulitnya. Kulit juga merupakan cermin dari kondisi kesehatan seseorang. Untuk menjaga agar kulit tetap sehat maka perlu melakukan kebiasaan yang sehat. Berikut beberapa tips yang dapat dilakukan untuk merawat kulit :

Membatasi diri dari paparan sinar matahari langsung
Salah satu cara penting untuk merawat kulit adalah dengan melindungi diri dari sinar matahari. Paparan sinar matahari dapat menyebabkan keriput, bintik-bintik penuaan, dan masalah kulit lainnya serta meningkatkan resiko kanker kulit. Untuk menjaga kulit dari paparan sinar matahari dibutuhkan beberapa langkah seperti :
  • Menggunakan tabir surya. Menggunakan tabir surya dengan spektrum luas dan SPF minimal 15. Oleskan tabir surya secara menyeluruh dan ulangi setiap dua jam atau lebih sering jika berada di ruang terbuka dalam waktu yang lama.
  • Menghindari matahari saat bersinar paling kuat yaitu antara pukul 10 pagi hingga 2 siang.
  • Menggunakan pakaian pelindung. Menutup kulit dengan menggunakan kemeja lenga panjang, celana panjang, dan topi.
Berhenti merokok
Merokok dapat menyebabkan kulit menjadi terlihat lebih tua dan menyebabkan keriput. Merokok dapat mempersempit pembuluh darah kecil pada lapisan paling dalam dari kulit yang dapat menurunkan aliran darah. Sehingga dapat menyebabkan kulit kurang mendapatkan asupan oksigen dan nutri yang dibutuhkan. Merokok juga dapat merusak kolagen dan elastisitas kulit.


Menjaga kebersihan kulit
Menjaga kebersihan tubuh setiap hari dengan cara :
  • Membatasi durasi mandi
    Air panas dan mandi dengan durasi yang lama dapat menghilangkan minyak dari kulit. Sehingga yang perlu dilakukan adalah membatasi durasi mandi dan menggunakan air hangat.
  • Menghindari penggunaan sabun untuk kulit
    Membersihkan tangan atau bagian tubuh yang lain dengan menggunakan sabun untuk mencuci piring atau deterjen dapat menghilangkan minyak yang terdapat pada kulit.
  • Bercukur dengan hati-hati dan menggunakan gel atau lotion sebelum dicukur. Gunakan pisau cukur yang tajam dan bersih. Mencukur bulu pada kulit searah dengan tumbuhnya rambut.
  •  Mengeringkan tubuh dengan cara menepuk-nepuk dengan handuk agar masih terdapat uap air pada kulit untuk menjaga kelembapan kulit.
  • Menggunakan lotion untuk melembabkan kulit. Pilihlah lotion yang mengandung tabir surya sekaligus dapat melembabkan kulit.
Mengkonsumsi makanan sehat
Mengkonsumsi makanan sehat seperti sayur, biji-bijian, dan protein tanpa lemak dapat membantu menjaga kesehatan kulit.
Mengontrol stress
Stress yang tidak terkontrol dapat menyebabkan kulit menjadi lebih sensitif dan memicu terjadinya jerawat dan masalah kulit yang lain. Lakukan langkah-langkah untuk mengatasi atau menurunkan tingkat stress. Meluangkan waktu untuk melakukan hal-hal yang disukai sehingga dapat menurunkan tingkat stress.
Berkonsultasi dengan dokter
Jika terdapat masalah pada kulit seperti jerawat atau terdapat ruam pada kulit, maka sebaiknya berkonsultasi dengan dokter agar segera mendapatkan terapi pengobatan yang tepat.
Kulit yang sehat dapat mencerminkan pola hidup dan pola makan yang sehat.
Axact

ARTIKEL KESEHATAN

Bismillah...Blog ini merangkum beberapa artikel kesehatan yang ada di dunia maya sehingga menjadi sebuah blog kesehatan terpercaya. Kami mengucapkan terima kasih kepada narasumber artikel kesehatan, semoga artikel yang telah di baca banyak orang membawa manfaat dan penulis artikel pertama mendapatkan pahala dari Alloh.

Post A Comment:

0 comments: