Selain gejala kelumpuhan, cacat bahasa merupakan gejala yang umum terjadi pada penderita stroke. Bila penyakit stroke menyerang hemisfer kiri, penderita akan mengalami kerusakan dalam menggunakan ekspresi verbal dan non verbal.
Penyakit stroke dapat menyerang siapa saja, bangsa dan suku apa saja, penutur mana dan di mana saja, baik laki-laki maupun perempuan. Gejala yang menunjukkan jumlah prosentase tertinggi di Indonesia yang mengalami penyakit stroke akhir-akhir ini adalah mereka yang menyukai gaya hidup yang tidak sehat dan seimbang.
Kejadian stroke di negara maju cenderung menurun karena usaha pencegahan primer yang berhasil terutama dalam hal pencegahan terhadap hipertensi. Namun, di negara berkembang, termasuk di Indonesia, angka kejadian penyakit tidak menular ini justru meningkat. Hal ini akibat pengaruh urbanisasi, perubahan gaya hidup dan bertambahnya umur harapan hidup. Angka kejadian stroke di perkotaan (urban) di Indonesia diperkirakan 5 kali lebih besar daripada angka kejadian penyakit tersebut di pedesaan (rural)
Dhyfa.com
Jangan Lupa di klik dan di baca
artikel yang bermanfaat di sini : Kaos Dakwah, Kaos Muslim, Kaos Islami, Kaos Nasehat, Kaos Karakter, Kaos Distro, Kaos Palestina, Kaos Motivasi , Google
Post A Comment:
0 comments: