5 Kegiatan Romantis Ini Baik untuk Kesehatan Anda - Seperti kata pepatah, kalau sedang bermesraan dengan pasangan, dunia pun serasa milik berdua. Nonton di bioskop, makan malam atau sekadar jalan berdua pun akan terasa romantis.
Berikut ini adalah ide kegiatan romantis yang bisa Anda lakukan bersama pasangan. Tak hanya akan menambah kemesraan, tetapi juga baik untuk kesehatan.
Tak hanya akan memangkas biaya, jalan-jalan keliling pasar segar dapat menjadi aktivitas fisik yang menyehatkan Anda berdua. Pasar segar biasanya memiliki bahan baku dengan kualitas yang baik dan pastinya segar karena diambil langsung dari petani atau nelayan.
Hal ini merupakan berita baik untuk Anda yang sering malas berolahraga. Tak hanya itu, berdansa juga bisa menguatkan otot dan melenturkan tubuh Anda.
Selain itu, berada di alam terbuka saat berkuda akan membuat pikiran Anda lebih nyaman, tenang dan relaks, hingga stres pun hilang. Jadi, akhir pekan ini sudah siap berkuda dengan pasangan?
Lakukan kegiatan berciuman dengan posisi plank atau push up dengan pasangan berada di bawah Anda. Dalam 30 menit Anda bisa membakar hingga 171 kalori!
Jika ingin bersepeda cobalah lakukan di pagi hari sebelum pukul sembilan pagi. Anda dan pasangan juga akan mendapatkan bonus matahari pagi yang baik untuk kesehatan tulang. Jadi daripada naik mobil, motor atau kendaraan lainnya, akhir pekan ini cobalah sambangi taman di kota Anda berdua pasangan dengan bersepeda.
Sebagai pemula, Anda dan pasangan bisa menyusuri taman hutan raya di sekitar pegunungan. Berjalan berdua sambil menghirup udara segar pegunungan dapat membuat Anda dan pasangan sejenak melupakan kebisingan kota dan pekerjaan yang membuat stres. Kalori tubuh terbakar, jantung dan tubuh pun semakin sehat.
Berbagai ide kegiatan romantis di atas bisa menjadi alternatif bagi Anda dan pasangan untuk menghabiskan libur panjang kali ini. Selain mengeratkan hubungan emosional, kesehatan tubuh Anda dan pasangan pun akan semakin baik. Yuk, coba minggu ini!
[NP/ RVS]
Sumber Google
Berikut ini adalah ide kegiatan romantis yang bisa Anda lakukan bersama pasangan. Tak hanya akan menambah kemesraan, tetapi juga baik untuk kesehatan.
Pergi ke pasar segar
Pernahkah terpikir kencan bersama pasangan dengan pergi ke pasar segar di kota Anda? Coba lakukan minggu ini. Ketimbang pergi ke mal dan makan malam di restoran, coba masak sendiri makan malam Anda dan pasangan kali ini (tentu saja dengan menu yang sehat).Tak hanya akan memangkas biaya, jalan-jalan keliling pasar segar dapat menjadi aktivitas fisik yang menyehatkan Anda berdua. Pasar segar biasanya memiliki bahan baku dengan kualitas yang baik dan pastinya segar karena diambil langsung dari petani atau nelayan.
Dansa romantis
Ikut kelas dansa bersama pasangan atau sekadar berdansa romantis di rumah bisa menjadi pilihan aktivitas untuk kencan berdua bersama pasangan. Kemesraan pun akan semakin bertambah. Bonusnya, dansa romantis dengan pasangan dapat membantu Anda dan pasangan membakar kalori hingga 103 kalori dalam 30 menit.Hal ini merupakan berita baik untuk Anda yang sering malas berolahraga. Tak hanya itu, berdansa juga bisa menguatkan otot dan melenturkan tubuh Anda.
Berkuda
Berkuda dengan pasangan saat matahari terbenam buat Anda mungkin terdengar seperti adegan film atau akhir cerita novel romantis belaka. Tapi berkuda sebetulnya bisa menjadi olahraga yang menarik bagi Anda berdua. Olahraga ini dapat memperbaiki postur tubuh dan menyehatkan jantung.Selain itu, berada di alam terbuka saat berkuda akan membuat pikiran Anda lebih nyaman, tenang dan relaks, hingga stres pun hilang. Jadi, akhir pekan ini sudah siap berkuda dengan pasangan?
Berciuman
Berciuman merupakan salah satu cara untuk menunjukkan kasih sayang dan meningkatkan kemesraan dengan pasangan. Berciuman dapat membakar 68 kalori per jam. Anda ingin membakar kalori lebih banyak? Cobalah berciuman dengan posisi yang tidak biasa.Lakukan kegiatan berciuman dengan posisi plank atau push up dengan pasangan berada di bawah Anda. Dalam 30 menit Anda bisa membakar hingga 171 kalori!
Bersepeda
Kota tempat tinggal Anda memiliki program car free day? Manfaatkan dengan bersepeda dengan pasangan. Selain dapat menyehatkan jantung, 1 jam bersepeda dapat membakar 450 – 750 kalori.Jika ingin bersepeda cobalah lakukan di pagi hari sebelum pukul sembilan pagi. Anda dan pasangan juga akan mendapatkan bonus matahari pagi yang baik untuk kesehatan tulang. Jadi daripada naik mobil, motor atau kendaraan lainnya, akhir pekan ini cobalah sambangi taman di kota Anda berdua pasangan dengan bersepeda.
Mendaki gunung
Bagi Anda dan pasangan yang bukan tergolong tipe petualang, mendaki gunung mungkin terdengar sangat menantang. Anda tidak perlu mendaki gunung tinggi bak pendaki profesional.Sebagai pemula, Anda dan pasangan bisa menyusuri taman hutan raya di sekitar pegunungan. Berjalan berdua sambil menghirup udara segar pegunungan dapat membuat Anda dan pasangan sejenak melupakan kebisingan kota dan pekerjaan yang membuat stres. Kalori tubuh terbakar, jantung dan tubuh pun semakin sehat.
Berbagai ide kegiatan romantis di atas bisa menjadi alternatif bagi Anda dan pasangan untuk menghabiskan libur panjang kali ini. Selain mengeratkan hubungan emosional, kesehatan tubuh Anda dan pasangan pun akan semakin baik. Yuk, coba minggu ini!
[NP/ RVS]
Sumber Google
Post A Comment:
0 comments: